Sumber: santripreneur.net Manusia merupakan makhluk ciptaan Allah Swt. yang ditempatkan di muka bumi. Kehadiran mereka di muka bumi dilandasi oleh tujuan tertentu yang hanya Allah Swt. yang mengetahui. Sebagian tujuan dari diciptakannya manusia ini dapat dipahami melalui beberapa ayat yang terdapat dalam Al-Qur’an, yang mana dari ayat-ayat tersebut disebutkan bahwa tujuan dari diciptakannya manusia di muka bumi tak lain ialah untuk beribadah kepada Allah Swt. Dalam upaya untuk memenuhi tujuan penciptaan yang sebagiannya telah disebutkan oleh Allah Swt. dalam firman-Nya ini, manusia kerap menghadapi cobaan-cobaan. Cobaan ini dapat berupa cobaan dalam bentuk fisik, psikis, maupun spiritual. Beberapa cobaan fisik yang biasa dijumpai, di antaranya menderita penyakit, kecelakaan, terjadinya bencana alam, tidak berfungsinya sebagian anggota tubuh, dan lain sebagainya. Cobaan psikis yang cukup sering ditemui, seperti kesedihan akibat kehilangan orang tersayang, kegelisahan akibat lenyapnya ...